Nokia 7070 Prism merupakan generasi terbaru ponsel Prism dari Nokia, yang kali ini berdesain clamshell lipat. Ponsel prism terbaru ini tampaknya benar-benar mengandalkan penampilan desain prism, dan hanya dibekali fitur-fitur basic yang tanpa kamera, seperti layar warna, dukungan mp3, GPRS, dan internal memori.
Kemudian ada ponsel Nokia 5000 yang berdesain candybar dan berbody slim, berbasiskan Symbian S40. Dibekali fitur-fitur kamera 1,3 MPx, dukungan bluetooth, GPRS, player musik, dan Radio FM.
Lalu ada Nokia 1680 classic yang juga berdesain candybar dengan dukungan fitur-fitur ponsel kelas entri level seperti kamera VGA, layar warna, GPRS, dan ringtone poly/mp3.
Terakhir ada ponsel berdesain geser, Nokia 2680, yang juga memiliki kamera VGA dan layar warna, namun kali ini telah lengkap dengan tambahan dukungan Bluetooth dan FM radio.
Keempat ponsel baru dai Nokia tersebut rencananya akan beredar pada masa kuartal ke-3 2008.
Sumber : Studio Hp
0 komentar:
Post a Comment